Rabu, 30 Agustus 2017

Kreasi Menempel siswa/i PAUD Juara

Kamis, 31 Agustus 2017

KBM Siswa/i PAUD Juara Tangsel hari ini seperti biasa dimulai dengan pembagian Bintang Juara Kelas yg dihitung setiap 2 pekan sekali yg mendapatkan bintang juara dikelas A adalah M. Pindar dan Ade Tri dan di Kelas B yaitu Ratu dan M. David semua mendapatkan hadih bintang juara dan disaksikan oleh orang tua mereka.

Lalu dilanjutkan dengan warming up seperti biasa. dan emudian baru masuk ke KBM inti perkelas dimana kelas A hari ini kegiatanya membuat kreasi burung dari origami kegiatan ini sangat bagus bagi anak usia dini karna dapat melatih ketrampilan melipat dan menempel. ^^

Sedangkan Kelas B Al-Fattah membuat kreasi tempat sikat gigi dari stik eskrim, dan kelas B Al-Fattah membuat Kreasi menempel kapas pada bagian gambar menjadi suatu bentuk gambar yg bagus.




Hasil Kreatifitas Ikan Menggunakan Origami



Hasil Membuat tempat sikat gigi dari stik eskrim




Menempel kapas pada bagian gambar




Selasa, 29 Agustus 2017

Simulasi Menggosok Gigi dengan Benar

Tangerang Selatan, 30 Agustus 2017.
PAUD Juara Tangsel Kelas B Al-Fattah melaksanakan simulasi belajar menggosok gigi dengan benar, karna anak usia dini biasanya permasalahanya di gigi. jadi kami mengajak mereka untuk giat menjaga dan merawat kesehatan dirinya dengan cara menggosok gigi dengan baik dan benar







Senin, 28 Agustus 2017

Pra-Baca dan Menulis

Selasa, 29 Agustus 2017
KBM PAUD Juara Hari ini yaitu Pra-Baca dan Menulis dengan tema kesehatan, masing-maing siswa di kenalkan 1 persatu huruf dan melafalkan nya setelah itu menulis di buku masing-masing yang sudah di contohkan oleh bunda guru, untuk kelas A masih menebalkan huruf dan mengikuti pola yang di buat bunda guru nya sedangkan kelas B menulis sesuai temanya masing-masing.

anak-anak pun dijelaskan tentang pentingnya memelihara kesehatan, baik gigi, tubuh dan sebagainya dan dijelaskan pula dampak dari tidak menjaga kesehatan.

"Bunda aku mau sikat gigi setiap hari, agar gigi ku tidak bolong, ujar ibnu"

Permasalahan kesehatan bagi anak paud yg paling sering adalah gigi.
#KBMPAUDJuaraTangsel









Penyuluhan PHBS & Pemeriksaan THT

Senin, 28 Agustus 2017

"Pemeriksaan UKS PAUD Juara"


Hari ini merupakan kegiatan kerjasama Pihak sekolah dengan Tim CSF untuk mengadakan penyuluhan serta pemeriksaan, atau biasa di sebut UKS.
Kegiatan pertama yaitu para siswa dan orang tua di berikan penyuluhan tentang Prilaku Hidup Bersih dan Sehat di mulai dari menjaga kebiasaan baik dirumah maupun di sekolah Dr. Adi menjelaskan cara mencuci tangan yang baik karna kebanyakan sering dari kita lalai dalam mencuci tangan" ujarnya
padahal mencuci tangan adalah hal yg sangat utama harus dijaga, karna makan dan melakukan aktifitas menggunakan tangan, anak-anak dan orang tua sangat antusias mendengarkan penyuluhan yg disampaikan dan harapan nya agar menerapkan prilaku hidup bersih dirumah.
setelah itu bagi para orang tua dilanjutkan dengan penyuluhan tentang vaksin imunisasi rubella, orang tua di beri pemahaman tentang imunisas karna masih banyak orang tua yg pro dan kontra dalam imunisasi, ini hanya ikhtiar kami dalam menjaga kesehatan untuk anak namun tidak juga di paksakan berdarkan keyakinan masing-masing orang tua saja.

Hari ini kegiatan UKS di PAUD Juara yaitu pemeriksaan THT, satu persatu siswa diperiksakan kesehatanya dengan didampingi masing-masing orang tua, ternayata dalam pemeriksaan THT terdapat siswa yang bermasalah yaitu terdapat peluru mainan didalam telinganya, orang tua sangat kaget ketika melihatnya. namun Alhamdulillah berkat pemeriksaan THT sangat membantu dan mengedukasi wali murid.

"Terimakasih bun, sudah mengadakan kegiatan pemeriksaan di paud, saya jadi tau masalah kesehatan yg selama ini saya abaikan. ujar bunda ade 

#UKSPAUDJuara
#PAUDJuaraTangsel












Minggu, 27 Agustus 2017

Semangat Pagi PAUD Juara. ^^


Senin, 28 Agustus 2017 
"Semangat Pagi siswa/i PAUD Juara"

Pada hari ini siswa/i seperti biasanya disambut dengan bunda-bunda guru didepan gerbang untuk datang kesekolah, semua ditemani ayah / ibu sampai depan gerbang kemudian masuk bersama bunda guru. pukul 08:00 jam sekolah berbunyi tandanya masuk sekolah, semua siswa dibariskan dengan rapih untuk mengikuti kegiatan belajar mengajar. sebelum memulai pembelajaran seperti biasa warming up terlebih dahulu siswa di ajak senanm gummy bear, dan senam ayam kemudian siswa/i di ajak movie Class tentang Kisah Nabi Ibrahim as. semua bersiap duduk rapi dan bunda guru mengajarkan hadits tentang kebersihan, masing-masing siswa berbaris dan menyetorkan hafalan hadits nya. yg sudah selesai boleh siap-siap berwudhu dan mempersiapkan perlengkapan shalatnya semua shalat dhuha berjama'ah, dzikir dan do'a asmaul husna. setelah itu bersiap-siap untuk snack time makan bersama bekal yg sudah di bawakan oleh orang tuanya. ^^

Hari ini semua pembelajaran digabung karna akan ada pemeriksaan THT.

#SemangatSiswa/iPAUDJuara
#KBMPAUDJuaraTangsel
#RumahZakat


Movie Class Tentang Kisah Nabi Ibrahim


Hafalan Hadits tentang "Kebersihan"


Shalat Dhuha, Do'a dan Asmaul Husna



 Snack Time. ^^



Rabu, 23 Agustus 2017

Membuat Kreasi Beras Menjadi Bentuk Nanas - Kelas A Ar-rahman & Ar-Rahiim

Kamis Kreatifitas di Kelas A (Ar-Rahman & Ar-Rahiim)

Hari ini kelas A Melakukan kegiatan ART Time yaitu menghias gambar nanas dengan menempelkan beras yang sudah diberi pewarna. hasilnya pun menjadi gambar yang bagus, media yang di gunakan bisa menggunakan beras atau jagung. 
Tujuan pembelajaran ini yaitu untuk mengenalkan anak pada macam macam buah, juga membuat krestifitas lain nya dengan media yg ada . belajar memperkenalkan motorik agar stimulus anak berkembang itu menyenangkan, karna banyak cara untuk dilakukan nya.^^

setelah hasil karya mereka selesai semua senang dan ingin hasil karyanya dibawa pulan, ternyata mengembangkan kreatifitas itu sangat menarik minat anak-anak Usia Dini :)

#KBM PAUD Juara Tangsel
#KelasA (Ar-Rahman & Ar-Rahiim)












Kamis Melukis -Kelas B Ar-Rasyid

Kamis Kreatifitas PAUD Juara Tangsel

Nah tiap kelas melakukan kegiatan yg berbeda, sekarang di kelas B Ar Rasyid Kegiatan hari ini yaitu melukis, sebelum melukis bunda guru menjelaskan tentang hewan-hewan yang bisa untuk di Qurbankan, nah salah satunya sapi yang menjadi media melukis siswa hari ini. semua menggambar pola hewan sapi di buku masing-masing lalu mengecatnya dengan pewarna. semua berhati-hatai ketika mewarnai agar hasil lukisan nya pun bagus.

Melukis bagi anak usia dini sangat baik karna dapat melatih keseimbangan antara warna dan gambar, juga dapat melatih ingatan bagi siswa/i . ^^

#KBM PAUD Juara Tangsel
#KelasB Ar-rasyid